Rabu, 13 Oktober 2010

PEMALI BANGKA TENGAH



5 JUNI 2010 (HARI SABTU ).Perjalanan menuju Pemali suatu tempat pemandian air panas di Bangka.Perjalan sekitar 50 Km dari Bandara Depati Amir Bandara Pangkalpinang.

Selasa, 12 Oktober 2010

Malam pengumuman lomba PTK PNF



Malam pegumuman lomba PTK PNF NASIONAL di Gedung Aula Universitas Airlangga.

Bangkalan Madura



Perjalanan ke Bangkalan Madura  tanggal 1 Agustus 2010 (hari  Minggu ).Melewat Jembatan SURAMADU yang panjangnya 5,4 Km. Dan dibangun dengan biaya 4,5 Triliun.
Kabupaten Bangkalan, adalah sebuah kabupaten di Pulau Madura, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Ibukotanya adalah Bangkalan. Kabupaten ini terletak di ujung paling barat Pulau Madura; berbatasan dengan Laut Jawa di utara, Kabupaten Sampang di timur, serta Selat Madura di selatan dan barat.
Pelabuhan Kamal merupakan pintu gerbang Madura dari Jawa, dimana terdapat layanan kapal ferry yang menghubungkan Madura dengan Surabaya (Pelabuhan Ujung). Saat ini telah dibangun Jembatan Suramadu (Surabaya-Madura), yang saat ini adalah jembatan terpanjang dan terbesar di Indonesia. Bangkalan merupakan salah satu kawasan perkembangan Surabaya, serta tercakup dalam lingkup Gerbangkertosusila.
Kabupaten Bangkalan terdiri atas 18 kecamatan, yang dibagi lagi atas sejumlah desa dan kelurahan. Pusat pemerintahan di Kecamatan Bangkalan.

Jembatan merah SURABAYA



Perjalanan ke Jembatan merah  sore  31 JULI 2010 .Jembatan Merah merupakan salah satu monumen sejarah di Surabaya, Jawa Timur yang dibiarkan seperti adanya: sebagai jembatan. Jembatan yang menjadi salah satu judul lagu ciptaan Gesang ini, semasa zaman VOC dahulu dinilai penting karena menjadi sarana perhubungan paling vital melewati Kalimas menuju Gedung Keresidenan Surabaya, yang sudah tidak berbekas lagi.
Kawasan Jembatan Merah merupakan daerah perniagaan yang mulai berkembang sebagai akibat dari Perjanjian Paku Buwono II dari Mataram dengan VOC pada 11 November 1743. Dalam perjanjian itu sebagian daerah pantai utara, termasuk Surabaya, diserahkan penguasaannya kepada VOC. Sejak saat itulah Surabaya berada sepenuhnya dalam kekuasaan Belanda. Kini, posisinya sebagai pusat perniagaan terus berlangsung. Di sekitar jembatan terdapat indikator-indikator ekonomi, termasuk salah satunya Plaza Jembatan Merah.
Perubahan fisiknya terjadi sekitar tahun 1890-an, ketika pagar pembatasnya dengan sungai diubah dari kayu menjadi besi. Kini kondisi jembatan yang menghubungkan Jalan Rajawali dan Jalan Kembang Jepun di sisi utara Surabaya itu, hampir sama persis dengan jembatan lainnya. Pembedanya hanyalah warna merah.

Minggu, 10 Oktober 2010

LOMBA BLOG PNF DI SURABAYA

Lomba ini merupakan lomba Pendidik Tenaga Kependidikan Pendidikan Non Formal  PTK-PNF di Surabaya lokasi nya di Asrama haji Sukolilo, kebetulan saya ikut lomba pengelola blog PTK-PNF . Lomba di adakan tanggal 28 Juli -2 Agustus 2010